Halaman

Tips Wajah Segar Alami


Ingin Wajah Segar Alami? Tips wajah segar alami dapat mewujudkan keinginan anda. Wajah segar alami tentu saja adalah dambaan bagi setiap wanita, oleh karena itu banyak yang mencari tips wajah segar alami untuk dapat melakukan perawatan wajah yang benar.Dengan wajah yang segar secara alami, anda dapat berpenampilan yang menarik dan tentu sajah dapat menambah rasa percaya diri pada saat anda keluar di muka umum.


Tips wajah segar alami menggunakan langkah perawatan wajah yang benar agar dapat memiliki wajah yang terlihat segar alami. Langkah dalam tips wajah segar alami dapat anda ikuti dengan mudah dan dapat anda jalani sendiri di rumah tanpa harus melakukan perawatan wajah di salon kecantikan. Cara yang di gunakan dalam tips wajah segar alami sebaiknya anda jalani langkah demi langkah yang akan di ulas pada tips wajah segar alami.

Pada usia remaja tentu saja sudah sering menggunakan produk-produk kecantikan yang dapat di gnakan pada perawatan wajah.Sebaiknya anda terlebih dahulu untuk memperhatikan hal-hal berikut:

- Langkah Dasar Perawatan Wajah
Langkah dasar untuk perawatan wajah yang segar dan sehat adalah melalui pembersihan, penyegar, melembabkan kulit. Pada saat anda bepergian menggunakan make up maupun pada saat anda beranjak tidur, sebaiknya anda memastikan untuk memperhatikan apakah wajah anda sudah bersih dari sisa-sisa make up. Wajah yang kotor adalah penyebab utama timbulnya jerawat.Langkah yang harus anda jalani adalah menggunakan pembersih wajah, lalu di teruskan menggunakan penyegar.

-Gunakan Pelembab
Bagi kamu yang memiliki jenis wajah normal cenderung kering, sangat di anjurkan untuk menggunakan pelembab guna memperkecil kadar kekeringan pada kulit wajah anda. Sebaiknya anda pilih pelembab yang berbahan dasar air (water based). Tidak perlu over dalam menggunakan pelembab, sebab pada usia remaja, pelembab ulit alami masih bekerja secara normal. Maka dampak penggunaan pelembab yang secara berlebihan dapat membuat kulit wajah "malas" untuk bekerja secara alami.

-Peeling Untuk Kulit Berjerawat
Apabila kulit anda berjerawat, hindari untuk melakukan peeling pada wajah anda. Wajah yang berjerawat cenderung akan meradang apabila perawatan pada wajah kurang tepat. Tips untuk masalah ini dapat anda lakukan dengan membiasakan diri rutin membersihkan wajah yang berjerawat, dan gunakan penguapan wajah dengan cara alami untuk membunuh kuman yang ada di dalam jerawat, sehingga jerawat cepat matang.

-Unti Kolagen dan Vitamin C
Sebaiknya kamu menunda keinginan untuk suntik kolagen atau suntik vitamin C. Elastisitas kulit diusia ini sangat baik, karena jaringan otot dan kulit masih dalam kondisi yang sehat. Solusinya adalah dengan penggunaan kolagen dengan cara pengolesan pada wajah. Biasanya kolagen dijual dengan kemasan ampul sekali pakai. Penggunaannya dengan cara mematahkan ujung ampul lalu lotion kolagen dioleskan ke wajah. Cara lain untuk mendapatkan vitamin C adalah dengan mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran segar yang banyak mengandung vitamin C. Selain kandungan vitamin dalam buah dan sayur lebih banyak, tidak ada efek samping jika mengkonsumsi dalam jumlah yang banyak.

-Gunakan Tabir Surya
Apabila anda akan beranjak untuk melakukan aktivitas di luar ruangan dalam jangka waktu yang lama, sebaiknya anda gunakan tabir surya.Efek buruk sinar matahari ini adalah penuaan dini, kulit keriput, flek hitam pada wajah, bahkan lebih parah dapat menyebabkan kanker kulit. Biasanya tabir surya sudah terdapat pada alas bedak atau pelembab.Anda dapat memilih sesuai dengan pilihan. Tetapi tidak perlu menggunakan tabir surya dengan berlapis-lapis. Jika kamusudah menggunakan lotion tabir surya, pelembab dan alas bedak Anda tidak perlu yang mengandung tabir surya.

-Konsumsi Vitamin E
Vitamin E berperan sebagai antioksidan yang mampu membersihkan molekul oksigen yang tidak stabil sebagai penyebab kerusakan sel kulit. Kerusakan seperti ini dikaitkan terhadap penuaan premature dan sejumlah masalah rambut dan kulit lainnya. Vitamin E banyak terdapat dalam buah-buahan seperti coklat, pisang, biji-bijian dan minyak sayur, hati, susu, daging, tauge, kacang hijau dan telur.